Rabu, 28 Desember 2016

Cerita Seven Knight - Lu Bu

Halo para pemain Seven Knight... Masih bersama saya SafinStyle yang selalu memberikan berbagai Informasi mengenai Seven Knight,... Nah pada kesempatan kali ini saya akan berbagi cerita tentang lubu... yah mungkin ragu juga kalau disebut dengan cerita.. karena pada dasarnya apa yang saya ceritakan ini tentang informasi Lu Bu....

jika kalian ingin tau cerita Lu Bu yang ada pada game Seven Knight, kalian bisa baca di :
Cerita Seven Knight - Lu Bu (Four Lord)



Karakter lubu sebenarnya berasal dari kisah Romance of Three Kingdom (Tiga Kerajaan) dan Game Dynasty Warior bersama Ling Tong, Guan Yu, Zhuge Liang dan banyak lagi karakter tree kingdom yang lain.



Lubu memiliki ciri khas yaitu memakai ikat kepala yang memiliki ekor dan dia memiliki Kuda merah yang sangat hebat. Kuda merahnya memiliki julukan Red Hare King.

Asal mula julukan Invincible yang dimiliki oleh Lu Bu berasal dari reputasinya yang benar benar tidak terkalahkan ketika ada di medan perang. Dalam pertarunganya di medan Chang San, Lu Bu pernah membantai 1000 musuh seorang diri.



Lu Bu menjadi sangat terkenal saat dia diberi perintah untuk menjaga Gerbang Shishui (Shishui Gate) dan Gerbang Hu Lao (Hu Lao Gate) dari serangan musuh. Gerbang yang dijaga Oleh Lu Bu tidak bisa di Hancurkan bahkan oleh Aliansi tiga kerajaan.

Lu Bu bertemu dengan Diao Chan pada saat Lu Bu melakukan penyergapan terhadap Wang Yun (Ayah Diao Chan). pada saat itu, Lubu langsung jatuh cinta pada pandangan pertama kepada Diao Chan dan Lu Bu ingin menjalin hubungan dengan Diao Chan.


Lalu Ayah Diao Chan (Wang Yun) memberi syarat kepada Lu Bu agar hubungan mereka disetujui. Wang yun meminta Lu Bu membunuh Dong Zhuo (yang merupakan ayah angkat Lu Bu) sebagai mahar untuk meminang Diao Chan. Syarat Tersebut dipenuhi oleh Lu Bu dan Lu Bu membunuh ayah angkatnya sendiri (Dong Zuo) dengan tujuan agar hubunganya dengan Diao Chan direstui oleh Wang Yan.

Dari sini terlihat bahwa Lu Bu bukan orang yang setia pada pemimpinya. hal ini terbukti dari Cerita lu Bu yang sering pindah pindah Kubu... Sebenarnya tujuan dari Lu Bu adalah mencari Lawan yang sepadan. ketika tidak ada lawan yang sejajar atau dia sudah merasa bosan, dia akan segera pindah kubu agar dia menemukan lawan yang sepadan.

Dari sekian orang yang pernah melawan Lu Bu, Guan Yu adalah salah satu orang yang pernah selamat saat bertarung dengan Lu Bu.

Lalu muncul pertanyaan, bagaimana matinya Lu Bu??

sebenarnya kematian Lu Bu ada banyak versi. ada yang bilang kalau kematian Lubu karena dia disergap di Xiapi dengan strategi mengepung dengan air bah oleh pasukan dari kerajaan "Wei". ada juga yang mengatakan kalau dia di racun dengan obat tidur lalu dia di ikat sehingga dia tidak bisa bergerak.



namun kesamaan dari cerita kematian Lu Bu adalah dia Dibunuh oleh Cao Cao....

Oke sekian untuk cerita kali ini.. Thanks sudah baca...
Saya Selaku Admin dari ShafinStyle Akan selalu berusaha memberikan informasi yang menarik untuk kalian baca..
jadi jangan Lupa :
"Selalu Kunjunge Blog Kami Ya...!!!"
">_<"

jangan lupa baca cerita yang lain di :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar